Pelepasan Pegawai Purnabhakti Suban Aset Jakarta Selatan di Wisma Mega Mendung




Jakarta (BPAD_DKI), Suku Badan Pengelolaan Aset Kota Jakarta Selatan mengadakan acara pelepasan Pegawai Purnabhakti (Edi Gunarto) di Wisma Mega Mendung Puncak Jawa Barat.

Acara pelepasan ini juga dirangkaikan dengan acara Seminar dan Teamwork Building dalam rangka Meningkatkan Profesionalisme Aparatur Suku Badan Pengelola Aset Kota Administrasi Jakarta Timur. Adapun Temanya adalah Mewujudkan Aparatur yang Amanah, Profesional, Inovatif dan Kuat (APIK). Seminar Motivasi yang diselenggarakan pada tanggal 3 Maret ini disampaikan oleh Kapten Sar, MCH, CHt (Master of Clinical Hypnotherapy) dari Pukul 20.00 s.d 22.30 dan dilanjutkan dengan acara pelepasan Pak Edi Gunarto s.d Pukul 23.00.

Sedangkan acara Teamwork Building dilaksanakan pada tanggal 4 Maret, dari Pukul 08.00 s.d 12.00. Acara dimulai dengan Icebreaking dan dilanjutkan dengan Games Kompetisi dan Games Rotasi, serta diakhiri dengan Final Project menjaga Api Semangat. Setiap habis games selalu dilakukan evaluasi terhadap pelajaran yang bisa diambil dari nilai-nilai games tersebut dan penerapannya pada kehidupan dan saat bekerja di kantor. Semoga acara ini memberi tambahan semangat kepada staf yang ikut acara ini pada saat kembali bekerja nanti. Demikian harapan dari Kasuban Jakarta Selatan Izhar Chaidir. 




Kembali ke halaman berita